Media

Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mencoba melakukan pemanjatan nomor speed world record di pemusatan latihan nasional kompleks stadion Mandala Krida, Jogjakarta, Senin (12/3)

Kunjungi Pelatnas Panjat Tebing, Menpora Optimistis Indonesia Raih 2 Emas

Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mencoba melakukan pemanjatan nomor speed world record di pemusatan latihan nasional kompleks stadion Mandala Krida, Jogjakarta, Senin (12/3)
Menpora Imam Nahrawi melakukan pemanjatan nomor speed world record di Pelatnas Panjat Tebing kompleks stadion Mandala Krida, Jogja, Senin (12/3)

JOGJAKARTA–Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menyambangi para atlet nasional panjat tebing yang sedang melakoni pelatihan nasional menyongsong Asian Games 2018 di venue Panjat Tebing, Kompleks Stadion Mandalakrida, Jogjakarta, Senin (12/3/2018).

Dalam kunjungan itu, ia melihat performa para atlet dan mengaku optimistis Indonesia akan mencapai hasil yang gemilang. “Kami target dapat dua emas di Asian Games. Biasanya, kalau udah dua gini nanti jadi tiga,” ujar dia, Senin (12/3/2018).

Imam mengatakan, sejauh pengamatannya para anggota tim sudah berlatih dengan bagus. Pelatihnya juga mencatat secara detail untuk setiap perkembangan.

“Mereka juga uji coba sendiri melawan tim sendiri. Itu tidak mudah,” papar dia.

Ia mengungkapkan, akan memantau perkembangan selanjutnya baik dari hasil latihan maupun try out. “Kita lihat try outnya nanti seperti apa. Saya yakin panjat tebing akan memberikan yang terbaik,” ungkap dia.

Asian Games kali ini menjadi lebih spesial karena digelar di negeri sendiri. Artinya, para atlet akan berlaga di hadapan masyarakat Indonesia dan keluarganya sendiri. Hal itu harus dimanfaatkan dengan baik.

Menpora Imam Nahrawi menantang wartawan untuk adu cepat di papan speed world record
Menpora Imam Nahrawi menantang wartawan untuk adu cepat di papan speed world record

“Ini harus jadi motivasi [untuk menampilkan yang terbaik]. Kita punya venue sendiri dan punya pengalaman beberapa kali jadi juara,” kata dia.

 

FOTO | Menpora Imam Nahrawi Kunjungi Pelatnas Panjat Tebing