Media

Timnas Panjat Tebing Indonesia Perjuangkan 2 Emas di Nomor Speed Relay Hari Ini

Timnas Panjat Tebing Indonesia Perjuangkan 2 Emas di Nomor Speed Relay Hari Ini

Kejuaraan cabang olahraga panjat tebing di Asian Games 2022 telah memasuki hari kedua, Rabu (04/10/2023). Nomor yang dipertandingkan di hari kedua adalah speed relay. Timnas Indonesia menerjunkan satu tim relay speed putra dan satu tim speed relay putri untuk memperebutkan dua emas dari cabor panjat tebing nomor tersebut.

Dalam babak kualifikasi yang digelar pagi tadi, baik tim speed relay putra maupun putri sudah memastikan diri lolos ke babak putaran final yang akan dihelat nanti malam. Dalam babak kualifikasi, tim speed relay putra berhasil memimpin dengan waktu tercepat yaitu dengan waktu 16,63 detik. Adapun tim relay speed putri juga memastikan diri lolos ke putaran final dengan catatan waktu 25,83 detik dengan menduduki urutan tercepat ketiga di bawah tim speed relay putri Cina dan Korea Selatan.

Timnas Panjat Tebing Indonesia Perjuangkan 2 Emas di Nomor Speed Relay Hari IniPada babak perempat final nanti, tim speed relay putra Indonesia akan menghadapi tim speed relay putra Hongkong. Sedangkan tim speed relay putri Indonesia sendiri akan langsung berhadapan dengan Korea Selatan di babak semifinal.

Pelatih Timnas Panjat Tebing Indonesia, Hendra Basir optimistis baik tim putra maupun tim putri Indonesia akan memberikan hasil yang maksimal.

Ia berharap baik di nomor putra dan putri, kedua tim Indonesia bisa masuk final dan mendapatkan medali bagi Indonesia.

“Tentu dengan melihat probabiliti kami, kami optimis untuk mendapatkan medali pada kejuaraan panjat tebing Asian Games ini,” ujar dia.